BALIKPAPAN, PROKALTIM – Hari ini giliran para guru dan pekerja Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan menjalani vaksinasi, Selasa pagi (2/3/2021).
Pemerintah kota (Pemkot) melalui DKK terus melakukan vaksinasi, dalam proses vaksinasi para guru dan tenaga pendidik, ada rasa takut dengan jarum suntik dan ada pula yang berfoto saat disuntik vaksin.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Muhaimin mengatakan, jadi gini memang sesuai dengan arahan pak menteri diharapkan tahun ajaran baru 2021-2022 bulan Juli itu kita sudah melaksanakan pembelajaran tatap muka dan tentu bukan tanpa alasan kalau Kementerian menyampaikan seperti itu pertama diharapkan pandemi Covid-19 sudah mulai melandai.
Juga tentu semua tenaga kependidikan kita itu sudah dilakukan vaksin dengan itu bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka.
“Untuk itu di Balikpapan pertama kami sampaikan bahwa kita juga sudah melaksanakan vaksin hari ini para guru dan tenaga kependidikan kita dari hampir 7 ribu guru kita sekitar 10 persennya yang di vaksin hanya 750 guru, hari ini 500 guru besok 250 guru,” kata Muhaimin kepada Prokaltim.com.
Dari 750 orang tersebut terbagi dua sesi, yakni di hari Selasa (2/3/2021) sebanyak 500 guru dan tenaga pendidikan. Sisanya sebanyak 250 guru dan tenaga pendidikan akan menjalani vaksinasi pada Rabu (3/3/2021) bersama dengan kalangan atlet.
Muhaimin menyampaikan dari 750 jatah vaksinasi guru dan tenaga pendidikan tersebut dibagi rata mulai dari sekolah negeri maupun swasta hingga SMA juga SMK Negeri maupun swasta.
“Mudah-mudahan para guru dan tenaga kependidikan itu sudah divaksin semua, jadi jadwalnya kan kita berikan semua kepada SD SMP SMA dan SMK swasta dan negeri termasuk dengan guru-guru Paud,” pungkasnya. (to)