SAMARINDA, PROKALTIM- Respon cepat pihak PDAM dalam mengatasi keluhan warga yang sebelumnya tidak mendapat aliran air bersih, PDAM langsung mengerahkan 1 unit tangki air bersih untuk warga yang tinggal di Jalan Merdeka 5 RT. 94, Selasa (9/3).
Dikonfirmasi terpisah, Direktur Teknik Ahli Rachman, AS didampingi Manager Produksi Syarif Rachman Hakim melalui Asisten Manager Kesektariatan dan Humas H. M. Lukman membenarkan terganggunya ditrisbusi air kesejumlah rumah warga, Hal ini disebabkan kondisi air Sungai Mahakam yang berubah warna kemerah merahan alias bangai.
Akibat kondisi air Mahakam perlakuan bangai membuat kesulitan petugas untuk melakukan pengolahan air di IPA untuk di olah menjadi jernih.
“Kami ucapkan terimakasih kepada pihak PDAM atas respon cepatnya, Allhamdulilah air kembali mengalir walaupun masih tersendat-sendat,” ucap Ida (40) warga Jalan Merdeka.
Pihak PDAM merespon komplain dari warga yang belum teraliri air dari PDAM, pihaknya mempersilahkan untuk menghubungi pihaknya, warga bisa mengirimkan alamat lengkap dan nomer telpon yang bisa dihubungi ke pihak PDAM, di nomor-nomor pelayanan yang tersedia.
Kejadian air bangai ini hanya sementara, musiman biasa di hulu Sungai Mahakam, sering turun hujan membawa humus serta akar-akaran rumput yang busuk terbawa arus ke Sungai Mahakam sehingga berubah air Sungai Mahakam menjadi merah alias Bangai,” terangnya.
Harapannya agar di Kota Samarinda kejadian air bangai segera bisa diatasi petugas dan produksi air selalu maksimal dan terjaga kualitasnya.
“Semoga cepat teratasi dan turunnya hujan di wilayah Samarinda juga bisa membantu menetralisir air baku Sungai Mahakam bisa kembali normal, sehingga produksi di IPA kami bisa maksimal kembali dan terjaga kualitasnya,” tuturnya.
Mengenai warga yang kesulitan mendapatkan air bersih, pihaknya akan drop air dari unit armada tangki sebagai solusi untuk warga, air ini diberikan gratis teruntuk warga yang mengalami gangguan distribusi air, namun demikian pihaknya memohon kepada warga agar bisa bersabar karena permintaan sangat banyak
“Yang pasti akan kami kirim dan untuk kawasan Merdeka 5, RT 94, kami sudah mengirimkan air ke warga sekitar pukul 15.20 Wita,”Tutupnya H.M Lukman mewakili pihak PDAM. (Jum/adl)