Search
Search
Close this search box.

Pipa Jaringan IPAM Manggar Pecah, Warga Diminta Berhemat Air

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Darurat Air PDAM. Kepada pelanggan PDAM Balikpapan diingatkan untuk menghemat dalam penggunaan air bersih. Pasalnya telah terjadi kerusakan Pipa Diameter 400 mm, yang berlokasi di Instalasi Pengolahan Air Minum (PAM) Waduk Manggar KM.12.

PDAM menjelaskan, IPAM Waduk Manggar KM.12 berkapasitas produksi 100 liter/detik harus berhenti produksi sementara waktu.

Perbaikan dilaksanakan pada hari Selasa malam (18/5) pukul 19.30 Wita sampai dengan selesai atau target pekerjaan 1x 24 Jam lebih cepet lebih baik.

Direktur Teknik Perumda Tirta Manuntung Balikpapan, Arief Purnawarman menyampaikan, permohonan maaf yang sebesar besarnya atas ketidak nyamanan ini.

“Kami sampaikan permohonan maaf terutama kepada pelanggan yang daerahnya lebih dahulu mengalami tekanan distribusi yang kecil bahkan tidak mengalir lebih dahulu,” ujar Arief Purnawarman, melalui releasenya.

Apabila perbaikan sudah selesai, kata Arief, proses normalisasi kembalinya air ke rumah-rumah pelanggan membutuhkan waktu dan jarak, tergantung jauh dekat, tinggi rendah rumah pelanggan itu sendiri.

Adapun aliran Produksi IPAM Waduk Manggar KM 12 Balikpapan Utara, yaitu Sepanjang Jalan Soekarno Hatta dari KM.9 sampai dengan KM.18, kemudian Perum Bukit Batuah, Taman Sari, Batu Ratna dan Perum Wiyata Asri. seluruh aliran Distribusi air dari IPAM Waduk Manggar KM 12. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]