Rapat Paripurna DPRD Balikpapan Pengumuman Pembentukan Fraksi-Fraksi DPRD Periode II Sisa Masa Jabatan 2019-2024

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan ke-3 masa sidang I tahun 2022, yang dihadiri pelaksana tugas (Plt) Sekda Balikpapan Muhaimin mewakili Wali Kota H Rahmad Mas’ud melalui video conference dilaksanakan di ruang rapat gabungan lantai 2 DPRD Kota Balikpapan, pada Kamis (17/2) yang dimulai pukul 13.00 Wita.
Rapat paripurna dipimpin Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan Subari serta didampingi Budiono Sastro Prawiro dan dihadiri oleh sejumlah fraksi dan instansi yang ada di lingkungan pemerintah kota (Pemkot).
Dalam rapat paripurna, agenda yang dibahas, yaitu pengumuman pembentukan fraksi-fraksi DPRD Kota Balikpapan Periode II Sisa Masa Jabatan 2019-2024.
Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan, Subari mengatakan, perubahan ini sejatinya dilakukan disisa masa jabatan Anggota DPRD. Pun begitu, fraksi pada awal periode ada enam, ditambah menjadi tujuh.
“Ya hari ini sesuai agenda badan musyawarah (banmus) tadi kami membacakan susuan fraksi-fraksi sisa masa jabatan. Yang tadinya ada enam sekarang menjadi tujuh fraksi,” kata Subari.
Untuk diketahui 7 fraksi saat ini yakni, pertama fraksi Golkar yang include dengan Hanura jumlah 13 kursi, selanjutnya fraksi PDIP jumlah 8 kursi, kemudian fraksi Gerindra jumlah 6 kursi, lalu fraksi PKS jumlah 6 kursi, terus fraksi Demokrat 4 kursi, yang keenam PPP bersama Perindo 4 kursi, dan terakhir fraksi Nasdem gabung PKB 4 kursi.
Lanjutnya, jadi adanya partai bergabung artinya ini menjadi dinamis. Saya yakin, partai-partai ada keinginan tertentu untuk mempersiapkan disisa periode ini.
Hasil paripurna tadi, Subari juga menyampaikan, pada tanggal 22-23 Ferbuari mendatang akan dilanjutkan pemilihan AKD, dimana akan terjadi perubahan struktur disetiap komisi DPRD Balikpapan, dari ketua, wakil, sekretaris, bahkan anggota. Oleh karena itu setiap fraksi akan memilih dan menempatkan kader-kader terbaiknya ditempat yang diinginkan.
“Jadi nanti itu kalau komisi sudah terbentuk, masing-masing partai mengirimkan utusannya untuk masuk ke komisi yang diinginkan. dan mekanisme pemilihannya diserahkan kembali ke masing-masing komisi yang sudah terbentuk,” ucapnya.
Pembentukan dan usulan Fraksi-fraksi DPRD Kota Balikpapan Periode ke II Sisa Masa Jabatan Tahun 2019-2024 :
1. Fraksi Partai Golkar meliputi Partai Hanura:
Ketua: H. Andi Arif Agung
Wakil Ketua: H. Alwi Al Qadri
Sekretaris: Nelly Turuallo
Bendahara: Hj Suwarni
Anggota:
Abdulloh
Jhony Ng
Hj Fitriati
Doris Eko Rian Desyanto
Hj Kasmah
Fadillah
Suriani
Simon Sulean
Syarifuddin Odang
2. Fraksi PDI Perjuangan
Ketua: H. Haris
Sekretaris: Muhammad Najib
Anggota:
Budiono
Suwanto
Wiranata Oey
Fadlianoor
Yohannes Patiung
Pantun Gultom
3. Fraksi Partai Gerindra
Ketua: Danang Eko Susanto
Sekretaris: Rahmatia
Bendahara: Siswanto Budi Utomo
Anggota:
Sabaruddin Panrecalle
Muhammad Taqwa
Aminuddin
4. Fraksi Partai Keadilan Sejahtera
Ketua: Laisa Hamisa
Wakil Ketua: Subari
Sekretaris: Hasanuddin
Anggota:
Syukri Wahid
Sandy Ardian
Amin Hidayat
5. Fraksi Partai Demokrat
Ketua: Mieke Henny
Wakil Ketua: Sri Hana
Sekretaris: Ali Munsjir Halim
Anggota: Asrori
6. Fraksi Gabungan PPP dengan Partai Perindo
Ketua: Iwan Wahyudi
Wakil Ketua: Nurhadi Saputra
Sekretaris: Capt. M. Hatta Umar
Anggota: Ardiansyah
7. Fraksi Gabungan Partai NasDem dengan PKB
Ketua: Kamaruddin
Wakil Ketua: Taufik Qul Rahman
Sekretaris: Puryadi
Anggota: Parlindungan.