Search
Search
Close this search box.

Hari Pertama Masuk, Pemkot Gelar Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Mengawali hari pertama memasuki aktif bekerja bagi pegawai di lingkungan Aparatur Sipil Negara (ASN) paska libur dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, pada Senin (9/5/2022).

Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan melalui Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan melakukan pemeriksaan kesehatan dan donor darah yang diikuti oleh kepala OPD atau pejabat di lingkungan pemerintah kota setelah libur lebaran 2022.

Pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dilakukan di aula pemkot Balikpapan yang diikuti Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud dan jajarannya setelah rapat Coffee morning.

Wali Kota Balikpapan, H Rahmad Mas’ud mengatakan, dengan menyambut hari donor darah se-Dunia juga sekaligus memberikan contoh kepada masyarakat paska cuti bersama.

Baca juga  Rapat Paripurna, Fraksi Partai Nasdem-PKB Soroti Kinerja Wali Kota Balikpapan

“Artinya kan, ya demi kesehatan kita, paling tidak darah kita bermanfaat bagi kehidupan masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya.

Kepala DKK Balikpapan, dr Andi Sri Juliarty juga mengatakan, pemeriksaan kesehatan ini bertujuan untuk mengetahui kesehatan kita semua agar betul-betul sehat siap bekerja kembali.

“Memang perlu dilakukan pemeriksaan enam bulan sekali setelah liburan panjang mungkin lelah dan mungkin ada perubahan pola konsumsi. Nah ini kita cek dulu karena bapak Wali Kota mengarahkan kita semua karena setelah ini kita harus bekerja gaspoll, ” kata Kepala DKK Balikpapan, dr Andi Sri Juliarty.

Lanjutnya, mudah-mudahan hasilnya baik dan donor darah bisa disalurkan ke PMI yang akan diberikan kepada pasien yang membutuhkan nanti.

Baca juga  Inspektorat Rp72 Milliar, PDAM Rp74 Milliar. Amin: Inspektorat Lebih Tingkatkan Kordinasi

Sementara itu, Ketua PMI Balikpapan drg Dyah Muryani menyebutkan setiap bulannya dibutuhkan 2.000 lebih kantong darah.

“Itu minimal ya kadang lebih dan kami harus menyiapkan darah itu baik melalui UTTD PMI maupun UTTD RSKD untuk memenuhi kebutuhan pasien terutama anak-anak talesemia, leukimia, cuci darah, kecelakaan, dan ibu melahirkan. Pas ada ide Wali Kota Balikpapan kita sambut,” ujarnya.

Golongan darah O dan AB merupakan jenis golongan darah yang sering kurang stoknya. ”Kebetulan pak wali kota darahnya O. Kemarin kita keliling ke perusahaan maupun ke Angkasa Pura,” ungkapnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kaltim News

EO KALTIM

Borneo Land Promosindo percaya bahwa konsumen dan pemahaman pasar adalah cara terbaik untuk mengaktifkan kualitas dan merek

VENDOR EVENT DAN DESIGN

Jasa Tukang Interior, Stand Pameran, Spesial Desain, Partisi Pameran, Panggung, Backdroop, Photobooth, Flooring, Black Curtain, dan Dekorasi Event Lainya

OUTBOUND KALTIM

Outbound merupakan suatu bentuk kegiatan di alam terbuka yang berguna untuk mengembangkan kemampuan di bidang manajemen dan pengembangan diri.

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]