Search
Search
Close this search box.

IAD Padamkan Api Di Lapangan Perumahan Kajati Kaltim

SAMARINDA,PROKALTIM – Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Kaltim belajar bersama Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkar) Kota Samarinda, Kamis (30/6/2022) kemarin.

Dalam kesempatan tersebut para ibu-ibu Dharma Wanita IAD Kaltim belajar mengenali bahaya kebakaran serta cara penanganannya hingga praktik langsung menggunakan alat-alat yang digunakan dalam proses pemadaman secara sederhana.

Berlokasi di lapangan perumahan Kajati Kaltim Jalan Bung Tomo Kecamatan Samarinda Seberang, tampak dilokasi kegiatan Kadis Damkar Kota Samarinda Hendra AH, bertindak sebagai instruktur Ahmad Imam Syahrani beserta rekannya.

Aty Deden Ketua IAD Kaltim menuturkan, kegiatan tersebut merupakan hasil pemikiran bersama antar anggota IAD untuk mengisi waktu disetiap pertemuan rutin bulanan.

“Sangat berharga sekali ilmu yang didapat hari ini, penjelasan instruktur hingga praktik pun sangat mudah kami pahami,” ucapnya saat diwawancarai awak media.

Baca juga  Kamar 508 dan Tewasnya Perempuan Muda Bersimbah Darah

Tak hanya Disdamkar saja, pihaknya menyebut akan bersinergi dengan instansi serta organisasi atau lembaga yang dapat memberikan ilmu serta manfaat bagi wanita khususnya.

“Pelatihannya meliputi, penanganan kebakaran kecil yang biasa terjadi di dapur, kebocoran gas hingga cara penggunaan tabung APAR, ternyata mengatasi kebakaran tak serumit yang ada dipikirkan kami, namun perlu ketenangan dan kehati-hatian dalam melakukan proses pemadaman,” ungkp Aty.

Aty juga berharap setelah kegiatan, ilmu yang didapat agar kiranya dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Kadis Damkar Kota Samarinda Hendra AH menjelaskan, kegiatan serupa dapat dilaksanakan di masyarakat secara umum dengan syarat dan ketentuan.

“Kelompok masyarakat bersurat kepada kami, dan menyiapkan lokasi dilapangan terbuka,” jelas Hendra AH.

Baca juga  Resmi Gedung ex Plaza 21 sebagai Lahan Parkir untuk Tingkatkan PAD Samarinda

Materi yang disampaikan, meliputi pengenalan terhadap jenis kebakaran dan cara penanganannya.

Point terpenting disebutnya, kepada seluruh masyarakat agar dapat memiliki tabung Alat Pemadam Api Ringan (Apar) dirumah.

“Merupakan antisipasi sedini mungkin dan mengurangi angka resiko bencana,” singkatnya. (ref/pw/adl)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]