Search
Search
Close this search box.

Dewan Usulkan Perbaikan Jalan Transad Km 8 hingga Jalan Proklamasi TPA Manggar

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Jalan Proklamasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Manggar Kecamatan Balikpapan Timur sampai dengan tembus Jalan Transad Km 8 Kecamatan Balikpapan Utara, adalah akses yang menjadi jalur lintas kendaraan truk bermuatan sampah.

Saat pernah Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Balikpapan, DPRD Kota Balikpapan mengusulkan perbaikan akses jalan penghubung antara kecamatan Balikpapan Timur dan Utara. Tepatnya di jalan trans AD yang bisa menjadi jalur lintas alternatif kendaraan truk bermuatan sampah. Mengingat jalan Proklamasi yang biasanya menjadi jalan menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Manggar dalam kondisi rusak.

Anggota Komisi III DPRD Balikpapan, Nurhadi Saputra mengatakan, pihaknya sudah mendapat keluhan dari warga terkait kondisi jalan alternatif itu sejak lama. Namun ternyata hingga kini belum ada solusi dari pemerintah setempat. Padahal lokasi tersebut cukup ramai menjadi perlintasan warga yang lewat.

Baca juga  Komisi III DPRD Minta Pembangunan di Balikpapan Regency di Hentikan Sementara

“Saya lebih ke aksesnya. Jalan Proklamasi itu untuk menuju TPA Manggar. Karena sekarang kan rusak. Maka saya minta kepada PU bagaimana kalau ada perbaikan menyeluruh pada jalan trans AD yang tembus STT Migas,” katanya kepada awak media, pada Senin (8/8/2022).

Lanjut Politisi PPP ini, yang mengkhawatirkan, kalau suatu saat warga melakukan protes dengan turun ke jalan. Hal itu bisa saja dalam bentuk penutupan ruas jalan Proklamasi. Dampaknya tentu kesulitan proses pembuangan sampah ke TPA Manggar. Bahkan bisa terjadi penumpukan sampah di tempat pembuangan sementara.

“Jalan itu kan alternatif menuju Balikpapan Timur. Jalan itu bisa juga menjadi jalur truk pengangkut sampah kalau malam untuk menuju TPA. Karena kalau gak salah sampah yang terangkut sampai 6.000 ton dalam satu malam,” ucapnya.

Baca juga  Edy Alfonso Sebut Sangat Mendukung Sosialisasi Perda THM Kota Balikpapan

Nurhadi menyarankan kepada pemerintah agar segera melakukan perbaikan terhadap ruas jalan Proklamasi. Mengingat cukup banyak dampak sosial dari kerusakan jalan terhadap aktivitas warga. Termasuk tumpahan sampah yang terjatuh saat melintas di sekitar jalan tersebut.

“Yang lewat kan truk sampah. Itu jalan yang bolong-bolong bisa bikin ada muatan sampah yang jatuh ke tanah. Bahkan bisa mengenai warga yang lewat. Itu namanya bikin masalah. Kami inginnya ada langkah antisipasi lah. Jangan diam saja,” tambahnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kaltim News

EO KALTIM

Borneo Land Promosindo percaya bahwa konsumen dan pemahaman pasar adalah cara terbaik untuk mengaktifkan kualitas dan merek

VENDOR EVENT DAN DESIGN

Jasa Tukang Interior, Stand Pameran, Spesial Desain, Partisi Pameran, Panggung, Backdroop, Photobooth, Flooring, Black Curtain, dan Dekorasi Event Lainya

OUTBOUND KALTIM

Outbound merupakan suatu bentuk kegiatan di alam terbuka yang berguna untuk mengembangkan kemampuan di bidang manajemen dan pengembangan diri.

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]