Search
Search
Close this search box.

Polda Kaltim Terima Hibah Mobil Ambulance dari Bank BRI Balikpapan

bri peduli hibah mobil ambulance

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Balikpapan memberikan bantuan hibah berupa satu unit mobil ambulance merk Toyota Hiace kepada Polda Kalimantan Timur (Kaltim) di Lobi Mapolda Kaltim, pada Selasa (27/12/2022) pagi.

Penyerahan bantuan hibah yang diserahkan Pemimpin Cabang Bank BRI Balikpapan Andriyani, diterima langsung oleh Kapolda Kaltim Irjen. Pol. Imam Sugianto dibantu para pejabat utama Polda setempat.

Dalam serah terima kunci tersebut, bantuan mobil ambulance yang merupakan Corporate Social Responsibility (CSR) ini di serahkan oleh Bank BRI Balikpapan. Dan mobil ambulance ini akan di peruntukkan di Rumah Sakit Bhayangkara dalam mengoptimalisasi layanan kesehatan bagi anggota Polri maupun masyarakat.

Kapolda Kaltim Irjen Pol Imam Sugianto mengatakan, alhamdulillah bisa bersilaturahim dalam rangka penerimaan hibah kendaraan ambulance dari program BRI peduli. “Program ini sebenarnya sudah 1,5 tahun yang lalu, namun baru saat ini dapat terealisasi,” kata Kapolda Kaltim.

Dia juga menyampaikan, kalau direting Rumah Sakit Bhayangkara termasuk Rumah Sakit yang dirujuk dari tingkat II dari wilayah-wilayah yang betul-betul masyarakat membutuhkan pelayanan kesehatan dan alhamdulillah Rumah Sakit Bhayangkara diapresiasi oleh Gubernur Kaltim.

“Bahkan, kita sekarang akan mengembangkan rumah sakit Bhayangkara tingkat 4 di Samarinda, untuk menopang kebutuhan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara tahun 2023,” ucapnya.

“Alhamdulillah, saya atas nama jajaran Polda Kaltim, menyampaikan mengucapkan terimakasih dari lubuk yang paling dalam, kami mengapresiasi peduli dari BRI untuk menghibahkan kendaraan ambulance ini,” ungkapnya.

Kedepannya, kami berharap kerjasama seperti ini bisa ditingkatkan lebih berkwalitas lagi. “Bantuan hibah ini merupakan yang pertama dari BRI ke Polda Kaltim. Mudah-mudahan kedepannya kita berharap ada program lagi yang lebih optimal,” ujarnya.

Sementara Pemimpin Cabang Bank BRI Balikpapan Andriyani menyampaikan, CSR tersebut merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan yang memang dicanangkan setiap tahun.

“Semoga bermanfaat untuk layanan kesehatan. Salah satu bentuk CSR ini adalah pemberian bantuan mobil Ambulance dalam rangka peningkatan kesehatan masyarakat, mobil ini kita berikan untuk Rumah Sakit Bhayangkara,” katanya.

Andriyani yang baru sebulan menjabat sebagai Pemimpin Cabang Bank BRI Balikpapan ini menyebut, bantuan hibah mobil Ambulance seharga 700 juta itu sebenarnya sudah di pesan sejak 1,5 tahun lalu.

“Yang bikin lama itu pengadaan mobilnya, dan baru bisa terealisasi dalam waktu 1,5 tahun. Semua fasilitas di mobil ini lengkap, mungkin itu yang bikin lama,” ungkapnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]