Search
Search
Close this search box.

Kontes Puluhan Peserta Karnaval Meriahkan Pawai Ta’aruf MTQ Tingkat Kaltim di Kota Balikpapan

Kontes Puluhan Peserta Karnaval Meriahkan Pawai Ta’aruf MTQ Tingkat Kaltim di Kota Balikpapan

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Pemerintah Kota Balikpapan melaksanakan kegiatan Pawai Ta’aruf Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-44 tingkat Provinsi Kaltim, pada Senin (15/5/2023) sore.

Kontes puluhan peserta karnaval, yakni perwakilan masyarakat seperti majelis, pesantren, sekolah, memeriahkan pawai Ta’aruf MTQ ditandai secara simbolis dengan penekanan sirine yang dilakukan Wali Kota Balikpapan, H Rahmad Mas’ud.

Wali Kota Balikpapan berharap, selama pergelaran MTQ, seluruh masyarakat Kota Balikpapan turut mendukung dan menjaga ketertiban suasana secara kondusif.

Kontes Puluhan Peserta Karnaval Meriahkan Pawai Ta’aruf MTQ Tingkat Kaltim di Kota Balikpapan
(foto : to)

“Sebab kalau kita ini baik dan kondusif, berdasarkan informasi yang kami dapat Insya Allah Kaltim akan menjadi tuan rumah MTQ Nasional. Semoga event MTQ di Balikpapan ini sukses, dan kita kembali dipercayakan menjadi tuan rumah,” kata Rahmad Mas’ud, kepada awak media.

Baca juga  Ujian Terampil Glagaspur, Personel Lanal Balikpapan Latihan Intensif

Dia juga menyampaikan, dari event besar tentunya berdampak positif meningkatkan pemasukan ekonomi kota sekitarnya termasuk Balikpapan. Di mana para pelaku UKM, perhotelan, wisata ikut merasakan imbasnya. Bahkan wartawan juga diuntungkan mendapat berbagai macam sumber berita.

“Itulah niat dan komitmen kami, bagaimana agar Balikpapan sebagai pintu gerbang dan terasnya IKN ini dapat memanfaatkan potensi tersebut. Dan bukan hanya even nasional, tapi juga internasional juga dapat terselenggara di sini,” ucapnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kaltim News

EO KALTIM

Borneo Land Promosindo percaya bahwa konsumen dan pemahaman pasar adalah cara terbaik untuk mengaktifkan kualitas dan merek

VENDOR EVENT DAN DESIGN

Jasa Tukang Interior, Stand Pameran, Spesial Desain, Partisi Pameran, Panggung, Backdroop, Photobooth, Flooring, Black Curtain, dan Dekorasi Event Lainya

OUTBOUND KALTIM

Outbound merupakan suatu bentuk kegiatan di alam terbuka yang berguna untuk mengembangkan kemampuan di bidang manajemen dan pengembangan diri.

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]