Search
Search
Close this search box.

Desa Ponoragan Siap Jadi Produsen Bibit Ikan untuk IKN Nusantara

Ilustrasi tambak ikan (Foto: Istimewa)

PROKALTIM, KUKAR- Desa Ponoragan, yang berlokasi di Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur (Kaltim), memiliki potensi besar di bidang perikanan. Desa ini dikenal sebagai produsen bibit ikan mas dan nila terbesar di wilayah tersebut.

Kepala Desa Ponoragan, Sarmin, mengatakan bahwa desa ini terus meningkatkan produksi perikanan dengan melibatkan pemuda desa. Tujuannya adalah untuk bersiap menghadapi tantangan di masa depan, yaitu pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara ke Kaltim.

“Kami ingin pemuda Ponoragan tidak hanya menjadi penonton, tetapi juga pelaku dalam pengembangan perikanan. Kami sadar kebutuhan ikan akan meningkat drastis di masa depan,” kata Sarmin pada Senin (30/10/2023).

Baca juga  Anak Muda Miliki Potensi Cukup Besar, Gelar Event Diharapkan Mandiri

Sarmin menambahkan, sebagian besar penduduk Ponoragan adalah petani yang masih produktif. Dengan mendorong sektor perikanan, Sarmin yakin Ponoragan dapat memenuhi kebutuhan pangan lokal dan nasional. Setiap bulan, desa ini mampu menghasilkan puluhan juta ekor bibit ikan.

“Saya berharap petani di sini dapat membesarkan ikan di kolam, seperti ikan gurame, yang memiliki nilai ekonomis tinggi,” ujar Sarmin. (Jo/Tom/Adv Diskominfo Kukar)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kaltim News

EO KALTIM

Borneo Land Promosindo percaya bahwa konsumen dan pemahaman pasar adalah cara terbaik untuk mengaktifkan kualitas dan merek

VENDOR EVENT DAN DESIGN

Jasa Tukang Interior, Stand Pameran, Spesial Desain, Partisi Pameran, Panggung, Backdroop, Photobooth, Flooring, Black Curtain, dan Dekorasi Event Lainya

OUTBOUND KALTIM

Outbound merupakan suatu bentuk kegiatan di alam terbuka yang berguna untuk mengembangkan kemampuan di bidang manajemen dan pengembangan diri.

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]