Search
Search
Close this search box.

Sabaruddin Dukung Pemanfaatan Air Laut untuk Kebutuhan Air Baku

Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan, Sabaruddin Panrecalle
Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan, Sabaruddin Panrecalle

PROKALTIM.COM, BALIKPAPAN – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan tengah berupaya merealisasikan proyek desalinasi air laut untuk memenuhi kebutuhan air baku. Sebab saat ini Perumda Tirta Manuntung Balikpapan (PTMB) masih bergantung pada waduk tadah hujan.

Untuk itu, Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan, Sabaruddin Panrecalle, memberikan dukungannya terhadap wacana pemanfaatan air laut sebagai sumber air baku. Mengingat kota ini sangat tergantung dengan debit air di Waduk Manggar dan Teritip yang tergantung pada curah hujan.

“Kita ini tidak butuh banyak wacana, kita ini butuh action, apa peran dari pemerintah. Jangan hanya wacana tapi tidak ada realisasinya,” kata Sabaruddin kepada awak media, pada Selasa (20/10/2023).

Baca juga  Libatkan Puluhan Relawan Dan Komunitas Tergabung Jadi Satu Di Kegiatan Bersih-bersih Pantai Di Kota Balikpapan, 9 Ton Sampah Dikumpulkan

Sabaruddin meminta kepada pemerintah kota dapat lebih berinovasi dalam mengembangkan teknologi pengolahan air laut sebagai sumber air baku. Walaupun membutuhkan biaya yang mahal. Dirinya meyakini hasil olahan air bersih itu bisa di segmentasi berdasarkan kategori pelanggan.

“Pengolahan air baku dari air asin yang katanya mahal lah ini yang dialokasikan kepada perusahaan, kalau notabennya waduk itu yang pengolahannya lebih murah nah itu yang diserahkan kepada masyarakat,” ucapnya.

Menurut Sabaruddin, dengan memaksimalkan ketersediaan air baku dari air laut dapat menjadi solusi bagi Kota Balikpapan tidak bisa hanya mengandalkan waduk tadah hujan. Penggunaan sumber baku air laut ini juga telah digunakan di beberapa negara diantaranya di Singapura dan beberapa negara di Eropa.

Baca juga  Sabaruddin Minta Pemkot Merealisasikan Rumah Sakit Balikpapan Timur

“Ini alternatif dalam penyediaan air baku. Kita dekat laut. Kalau bisa pakai air laut yang ada di sekitar Sungai Manggar masuk ke dalam waduk dan diolah kembali menjadi bersih yang bisa dipergunakan oleh masyarakat,” pungkasnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kaltim News

EO KALTIM

Borneo Land Promosindo percaya bahwa konsumen dan pemahaman pasar adalah cara terbaik untuk mengaktifkan kualitas dan merek

VENDOR EVENT DAN DESIGN

Jasa Tukang Interior, Stand Pameran, Spesial Desain, Partisi Pameran, Panggung, Backdroop, Photobooth, Flooring, Black Curtain, dan Dekorasi Event Lainya

OUTBOUND KALTIM

Outbound merupakan suatu bentuk kegiatan di alam terbuka yang berguna untuk mengembangkan kemampuan di bidang manajemen dan pengembangan diri.

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]