Search
Search
Close this search box.

Sambut Hari Pangan Sedunia, Iwan Wahyudi Minta Pemkot Balikpapan Bermitra dengan Daerah Penghasil

anggota DPRD Kota Balikpapan, Iwan Wahyudi
anggota DPRD Kota Balikpapan, Iwan Wahyudi

PROKALTIM.COM, BALIKPAPAN – Hari Pangan Sedunia diperingati setiap tanggal 16 Oktober Tahun 2023, anggota DPRD Kota Balikpapan, Iwan Wahyudi mengucapkan Selamat Hari Pangan Sedunia. Di mana ini bertujuan untuk menyoroti peran penting pangan yang ada di Kota Balikpapan.

“Selamat Hari Pangan Sedunia, karena pangan ini isu global dunia dan menjadi fokus pemerintah pusat maupun daerah,” ucap Iwan kepada awak media, pada Selasa (17/10/2023).

Lanjutnya, karena pangan menjadi kunci kestabilan sebuah negara, apakah mampu suatu daerah mampu mempersiapkan ketahanan pangannya. Ini menjadi kunci sosial, politik dan semuanya yang menjadi tantangan.

“Kita berharap pemerintah hadir untuk benar-benar mempersiapkan komoditas, yang dari kita untuk kita. Untuk Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan punya Perda ketahanan pangan dengan daerah penghasil,” ujarnya.

Baca juga  Pemkot Balikpapan Kedatangan Wakil Ketua KPK

Sementara itu, Iwan menjelaskan, sumber ketahanan pangan di Kota Balikpapan ini banyak berasal dari luar daerah, tentunya akan berpengaruh kepada harga yang cukup mahal dibandingkan harga daerah asal.

“Hampir semua komoditi pangan dari luar daerah, kami harus kolaborasi dengan daerah penghasil untuk pasokan harga stabil, dan menjaga petani-petani yang menghasilkan produk lokal,” jelas politisi PPP ini.

Dia juga menyampaikan, jangan sampai nanti semua daerah pengasil, begitu stok banyak (banjir) misalkan banjir jagung hingga telur, akan berdampak kepada petani-petani lokal atau stok pangan 100 persen dari daerah lain.

Kalau cuaca tidak baik pasti besok-besok harga terganggu dan jadi naik. Dan itu yang harus dijaga dari penghasil lokal.

Baca juga  Masa Jabatan Isran Noor Berakhir 1 Oktober 2023, PJ Gubernur Lebih Baik dari Pusat

Menurutnya, untuk memperkuat petani-petani lokal. Pemkot Balikpapan bermitra dengan daerah pengasil untuk menjaga kestabilannya.

“Dengan membangun kerjasama, yakni membangun penyimpanan yang stabil dan jangka panjang seperti membuat stok pangan jadi jangka panjang, dan bermitra dengan swasta atau dinas lainnya,” pungkasnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]