PROKALTIM,BALIKPAPAN – Klub sepak bola Persatuan Sepak Bola Indonesia Balikpapan (Persiba), kebanggan warga Kota Balikpapan sudah resmi turun kasta ke Liga 3 dan menimbulkan berbagai tanggapan dari berbagai pihak.
Termasuk Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan, Sabaruddin Panrecalle mengungkapkan, adanya evaluasi secara menyeluruh. Karena kemunduran ini terus terjadi semenjak beberapa tahun terakhir. Mulai dari terdegradasi dari liga 1 ke liga 2. Lalu yang terbaru ini turun kasta ke liga 3.
“Ya bicara sekira 15 tahun yang lalu, kitakan sempat diperhitungkan lah dikencah nasional di liga 1, klub kebanggaan kita Persiba Balikpapan sempat runner up, yang tentunya kan manajemennya bagus,” ungkapnya, kepada awak media, pada Senin (29/1/2024).
“Kalau Persiba sempat turun terhampas hingga ke level bawah, Itu sebuah pertanyaan besar. Ini yang harus digali, dilakukan evaluasi secara besar-besaran,” ujarnya.
Menurut Sabaruddin, kunci utama pengelolaan tentu berada di tangan manajemen beserta timnya. Di mana para pengelola wajib memiliki komitmen dan rencana kerja yang kuat. Soal hasil tentu setelah usaha sebaik mungkin. Mulai dari pembinaan tim muda yang bisa masuk ke menjadi pemain tim utama.
“Evaluasinya kembali kepada manajemen bagaimana pengelolaannya. Saya pikir ini perlu perombakan secara besar-besaran. Kan klub tetangga kita mampu bertahan. Berarti mereka bagus dan kredibel,” ucapnya.
Untuk itu, Sabaruddin berharap, Persiba bisa mendapatkan pengurusnya yang tepat dan kompeten. Yakni yang memiliki komitmen kuat dalam pengembangan sepak bola di kota minyak. Meski tanpa anggaran yang memadai tapi mampu berprestasi. Bukan yang memiliki kepentingan tertentu saat mengurus klub.
“Kalau soal sponsor itu ujian bagi manajemen. Ada atau tidak anggaran kalau memang serius pengelolaan saya pikir akan berjalan baik. Kan dulu pernah dapat gelontoran anggaran dari pemerintah. Tapi terseok-seok juga,” tambahnya. (to)