Search
Search
Close this search box.

DPRD Balikpapan Terima Kunjungan 25 Finalis Duta Wisata Manuntung 2024

PROKALTIM,BALIKPAPAN – Sebanyak 25 finalis putra dan putri Pemilihan Duta Wisata Manuntung menyambangi kantor Parlemen Balikpapan, pada Rabu (17/4/2024).

Kunjungan 25 finalis ke kantor legislatif itu untuk melakukan audensi yang langsung diterima Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan, Budiono. Mereka melakukan audensi di ruang rapat Paripurna DPRD Kota Balikpapan. Dalam kunjungan tersebut, para putra-putri daerah kebanggan Kota Balikpapan didampingi Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (DPOP) Balikpapan, Ratih Kusuma.

Budiono mengatakan, bahwa ia mengaspresiasi dan sangat mendukung setiap kegiatan positif dalam pemilihan Duta Wisata yang diselenggarakan di Balikpapan. Menurutnya, menjadi Duta Wisata merupakan suatu kebanggan bagi para generasi muda harapan bangsa khususnya Muda-mudi Kota Beriman.

Baca juga  Fenomena Perang Sarung, Parlindungan: Para orangtua dan Guru di Sekolah Perlu Melakukan Edukasi

“Menjadi Duta Wisata Kota Balikpapan merupakan suatu kebanggaan bagi para anak muda Kota Balikpapan,” ungkapnya setelah menerima kehadiran para finalis Duta Wisata tersebut.

Lanjutnya, siapapun yang kelak menjadi pemenang diharapkan mampu membawa nama harum Balikpapan sebagai Kota yang maju dan layak menjadi penyangga Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

“Siapa pun nanti yang akan menjadi juaranya diharapkan bisa membawa nama baik Kota Balikpapan,” tutupnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]