Search
Search
Close this search box.

Restoran Arena Botanika Diresmikan, Presiden Jokowi Meminta Pembangunan Restoran Arena Botanika Dipercepat

Presiden Jokowi meluncurkan Arena Botanika, sebuah arena 8.400 m2 baru di Ibu Kota Nusantara, Kaltim, yang menyoroti kebutuhan transportasi dan fasilitas.

PROKALTIM,BALIKPAPAN – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan dengan melakukan groundbreaking atau peletakan batu pertama Arena Botanika, dengan mengusung konsep Premiere Social Compounddi, di lahan seluas 8,400 m2 di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kaltim, pada Rabu (5/6/2024).

Jokowi mengatakan, kegiatan di IKN meningkat sangat pesat, dengan membutuhkan akomodasi, transportasi dan fasilitas lainnya. Ia menyampaikan, sampai sekarang kalau dirinya berkunjung membawa rombongan sebanyak 200 sampai dengan 300 orang dan tempat kuliner belum ada.

“Saya menghargai sekali investasi kuliner Arena Group di IKN, kita harapkan peletakan baru pertama untuk memacu para menteri segera pindah disini, karena sudah ada tempat kuliner di Arena Botanika,” ucapnya.

“Apalagi kalau di sini makan siang, makan malam harus bawa tukang masak dari Jakarta. Pagi tadi tak makan dan siang nanti tidak tau makan dimana, tidak ada kejelasan,” ujar Jokowi.

Baca juga  Adanya Proyek RDMP dan IKN Nusantara, TPA Sampah Manggar Siapkan Program KPBU untuk Pengurangan Sampah


Presiden RI juga meminta pembangunan restoran Arena Botanika di IKN bisa dipercepat untuk penyelesaiannya.

“Pak Direktur kapan selesai pembangunan. Target pembangunan tahun 2025 di semester pertama, tapi perlu di percepat,” ungkap Presiden.

Lanjut Jokowi, IKN akan semakin lengkap, masyarakat yang singgah juga bekerja di IKN tidak perlu repot pergi kemana-mana untuk menikmati menu kuliner yang besar dan suasana nyaman di IKN

Direktur utama PT Arena Graha Andalan Dwiyanto Alamsyah mengatakan, sebenarnya konsep Arena Botanika cukup sederhana, sudah beradaptasi 20 tahun di Jakarta, sekarang juga mau ekspansi ke IKN, dirinya akan menggabungkan dengan semua restorannya yang di Jakarta.

“Ada lima restoran, yaitu Seribu Rasa, Penang Bistro, Greyhound Cafe, Maison Tatsuya dan Gyu-Shige TokyoYakiniku. Akan saya gabungkan dalam satu kawasan yang kita buat sesuai dengan lingkungan alam sekitarnya,” katanya.

Baca juga  Besok, Forum Investasi Sulawesi Barat 2023 Digelar di Pentacity BSB

“Konsep alam akan kita tonjolkan sehingga masih terlihat keindahan hutan disekitarnya. Dan kita sesuaikan dengan kebutuhan yang lain, seperti kita siapkan pusat olahraga, dan toko makan lainnya,” ujarnya.

Dwiyanto Alamsyah menjelaskan, Arena Botanika di IKN dengan berdiri di lahan seluas 8,400 m2, dengan menampung kapasitas 700 orang, serta dengan perkiraan investasi Rp 100 miliar dan akan dilakukan secara bertahap.

“Yang ditonjolkan, kita bisa menawarkan varietas makanan dalam satu komplek sehingga tamu bisa bebas memilih yang mana dia sukai. Kita menawarkan makanan Nusantara di Seribu Rasa, juga masakan Asia Tenggara di Penang Bistro, juga masakan Jepang di Maison Tatsuya dan Gyu-Shige Tokyo Yakiniku dan ada cafe di Greyhound Cafe,” pungkasnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]