Search
Search
Close this search box.

Muhaimin Membuka Kegiatan Gebyar Pajak 2024 di Plaza Balikpapan

PROKALTIM,BALIKPAPAN – Badan Pengelola Pajak Daerah dan Retribusi Daerah (BPPDRD) Kota Balikpapan melaksanakan Gebyar Pajak 2024. Dan kegiatan tersebut yang digelar di Area Taman Bay Park Plaza Balikpapan, pada Sabtu (19/10/2024).

Gebyar Pajak 2024 Kota Balikpapan secara resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Balikpapan Muhaimin, yang mewakili Pjs Wali Kota Balikpapan.

Sekda Kota Balikpapan, Muhaimin mengatakan, pihaknya menyambut baik dilaksanakannya Gebyar Pajak daerah merupakan tahun keempat penyelenggaraannya di kota Balikpapan. Adapun Kegiatan ini digelar sebagai reward untuk masyarakat kota Balikpapan, karena setiap tahun telah taat membayar pajak.

“Saya berharap acara yang diisi dengan sejumlah kegiatan edukasi pajak termasuk bagi kalangan pelajar ini akan semakin meningkatkan kesadaran dan kepatuhan Wajib Pajak di Kota Balikpapan dalam membayar pajak,” kata Sekda Kota Balikpapan.

Ia juga menyampaikan, pemungutan pajak daerah dilakukan dengan tujuan untuk membiayai penyelenggaraan tugas-tugas pemerintahan, pembangunan, dan pembinaan kemasyarakatan secara berdaya guna dan berhasil untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat.

“Dapat saya sampaikan bahwa penerimaan sejumlah sektor pajak di Kota Balikpapan mengalami peningkatan, salah satunya didorong faktor pembangunan ibu kota negara (IKN), di antaranya pajak jual beli tanah, rumah makan, hotel dan pariwisata,” ucap Muhaimin.

Muhaimin juga menjelaskan, sampai dengan tanggal 18 oktober 2024, realisasi pajak daerah kota Balikpapan tahun 2024 mencapai Rp 590,9 miliar, dari target pendapatan pajak tahun 2024 sebesar Rp 1,1 triliun, yang mencakup antara lain, pajak Restoran, pajak Hotel, Parkir, Hiburan, Reklame, Minerba, Air Bawah Tanah, penerangan Jalan, pajak Bumi dan Bangunan, dan pajak BPHTB.

“Kami mengucapkan terima kasih dan menyampaikan penghargaan kepada masyarakat wajib pajak yang telah melaksanakan kewajibannya membayar pajak,” ucapnya.

“Saya berharap kesadaran membayar pajak makin meningkat. Apalagi saat ini membayar pajak sudah sangat mudah, bisa dilakukan secara online melalui smartphone yang kita gunakan sehari-hari,” ujarnya

Menurut Muhaimin, ke depannya dirinya berharap pentingnya inovasi dari BPPDRD, khususnya dengan memanfaatkan platform teknologi digital yang terus berkembang, untuk semakin mempermudah masyarakat dalam membayar pajak, serta memperkuat sosialisasi kepada para wajib pajak.

Sementara itu, Kepala BPPDRD Kota Balikpapan Idham memberikan apresiasi kepada wajib pajak yang telah mendukung pembangunan dengan membayarkan pajak dan retribusinya.

“Berkat pajak dan retrubusi pembangunan ini bisa berjalan, pasalnya dari pajak infrastruktur, kesehatan, pendidikan bisa d akomodir,” kata Idham.

Kemudian, BPPDRD Balikpapan terus berinovasi dalam mengumpulkan pajak dan retribusi melalui digitalisasi.

“Lewat digitalisasi sudah dimulai dari pendaftaran, pelaporan dan pembayaran pajak dan retribusi yang memudahkan para wajib pajak,” pungkasnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]