Search
Search
Close this search box.

Kolaborasi Apik, Polresta Samarinda Amankan Aksi Judi Balap Liar Sita Rp 38 Juta

PROKALTIM,SAMARINDA- Viral di media sosial (Medsos) aksi remaja yang menggelar balap liar di simpang Lembuswana Jalan Letjen Suprapto, Kecamatan Samarinda ulu. Pada Selasa (11/2/2024) dini hari lalu.

Tim gabungan Polresta Samarinda yang terdiri dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas), Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) dan Satuan Samapta Bhayangkara (Satsabhara) berhasil mengamankan 5 orang pelaku yang diduga kuat terlibat dalam praktik perjudian balap motor.

Hal tersebut diungkapkan Kapolresta Samarinda Kombes Pol Hendri Umar saat menggelar Press release di halaman Mako Polresta Samarinda, Kamis (13/2/2024).

“Terungkapnya personal ini adalah bentuk kolaborasi satuan di Polresta Samarinda, dimana aksi balap liar sangat meresahkan bagi masyarakat dan telah banyak laporan masuk,” ungkap Kombes Pol Hendri.

Berawal dari informasi yang diterima, tim gabungan Polresta Samarinda melakukan penyamaran dengan cara berbaur dalam kerumunan masa di simpang Lembuswana.

“Setelah dapat dipastikan, siapa saja yang memiliki peran dalam aksi balap liar tersebut. Saat akan mulai balapan petugas yang sudah di TKP langsung melakukan penyergapan,” tambahnya.

Sebagai informasi, jika pembalap yang melakukan aksi balap liar merupakan pembalap yang memiliki lisensi. Kartu Izin Start dari Ikatan Motor Indonesia (IMI).

“Mereka ini mengaku sepi event dan himpitan ekonomi, jadi mau ikut balap liar,” jelasnya

Polresta Samarinda tak hanya mengamankan 5 orang terduga pelaku melainkan, uang tunai sebesar Rp 38 juta juga turut diamankan sebagai barang bukti (uang taruhan).

“Pembalap jika menang dapat 20-30 persen dari nilai taruhanya,” tukasnya. (Ps)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]