Search
Search
Close this search box.

TNI Berikan Dukungan untuk Petani dengan Pembersihan Irigasi dalam Program TMMD ke-123

PROKALTIM,BALIKPAPAN – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 0905/Balikpapan, terus menjalankan program Ketahanan Pangan dengan melakukan pembersihan saluran irigasi sawah yang sebelumnya tertutup rumput dan lumpur akibat sudah lama tidak digunakan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapten Arm Agus Sajoko, selaku Kaurops Kodim 0905/Balikpapan.

Saluran irigasi ini memiliki peranan yang sangat penting untuk menunjang kebutuhan pertanian di wilayah tersebut. Dengan diperbaikinya saluran irigasi, diharapkan aliran air ke sawah-sawah petani akan lancar dan dapat meningkatkan produktivitas pertanian, ujar Kapten Arm Agus Sajoko.

“Membantu kesulitan rakyat di sekitar kami,” tambahnya.

Setelah tahap pembajakan tanah dan menunggu hasil penyemaian padi, kini fokus kegiatan beralih pada perbaikan saluran irigasi, yang merupakan kebutuhan utama bagi para petani di kawasan tersebut. Meski menghadapi kondisi cuaca yang sangat panas dan menjalankan kegiatan di bulan puasa, anggota Satgas TMMD Kodim 0905/Balikpapan tetap semangat dan bekerja sama dalam menyelesaikan perbaikan saluran irigasi.

Dengan kegiatan ini, TNI menunjukkan komitmennya untuk selalu hadir dan berkontribusi dalam membantu kesulitan rakyat di sekitarnya, kata Agus Sajoko. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]