Search
Search
Close this search box.

Hj Kasmah Sebut Kartini Bukan Sekadar Simbol, Tapi Teladan Nyata Perempuan Masa Kini

PROKALTIM,BALIKPAPAN – Setiap tanggal 21 April, bangsa Indonesia memperingati Hari Kartini sebagai bentuk penghormatan terhadap sosok pahlawan nasional Raden Ajeng Kartini. Momentum ini tidak hanya menjadi perayaan simbolik, namun juga saat yang tepat untuk merefleksikan kembali perjuangan perempuan Indonesia dalam memperoleh hak-haknya, terutama dalam bidang pendidikan dan kesetaraan gender.

Anggota Komisi I DPRD Kota Balikpapan, Hj Kasmah, turut memberikan pandangannya dalam peringatan Hari Kartini tahun ini. Menurutnya, Kartini bukan hanya tokoh historis yang patut dikenang, namun juga sumber inspirasi dan teladan nyata bagi perempuan masa kini dalam menghadapi tantangan zaman.

“Kita semua tahu, Ibu Kartini adalah pahlawan wanita yang sangat berani pada zamannya. Ia melawan arus budaya yang membatasi ruang gerak perempuan. Ia memunculkan ide dan semangat untuk mencari ilmu serta membangkitkan motivasi kaum perempuan agar memiliki daya juang tinggi,” ujarnya saat diwawancarai pada Senin (21/4/2025).

Politisi perempuan dari Fraksi Golkar ini menegaskan, semangat perjuangan Kartini harus terus diwariskan, terutama kepada generasi muda perempuan yang kini menghadapi tantangan yang lebih kompleks di era digital dan globalisasi. Ia menyoroti bagaimana perempuan masa kini telah banyak berkontribusi dalam berbagai sektor, mulai dari ekonomi, pendidikan, hingga kepemimpinan politik.

“Perempuan kini tidak hanya terbatas pada peran domestik, tetapi juga mampu menembus batas-batas publik yang sebelumnya didominasi laki-laki. Kita bisa melihat banyak perempuan hebat yang kini menjadi pemimpin, profesional, bahkan penggerak ekonomi di tingkat nasional dan daerah,” ungkapnya.

Meski demikian, Hj Kasmah tetap menekankan bahwa peran utama perempuan sebagai pendidik dalam keluarga tidak boleh diabaikan. Ia menyebut perempuan sebagai madrasah pertama bagi anak-anaknya, yang akan menentukan kualitas generasi mendatang.

“Ini sangat krusial, apalagi dalam menyongsong Indonesia Emas 2045. Perempuan adalah kunci dalam membentuk karakter, akhlak, dan visi generasi masa depan. Maka peran mendidik anak di rumah adalah peran strategis yang tidak bisa digantikan,” katanya.

Hj Kasmah, yang juga merupakan wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Balikpapan Utara, turut menyoroti peningkatan jumlah perempuan yang kini menduduki posisi strategis di pemerintahan. Ia mencontohkan kehadiran tokoh-tokoh perempuan seperti Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Gubernur Maluku Utara Sherly Tjoanda, yang menurutnya membuktikan bahwa perempuan juga mampu memimpin daerah dengan baik.

“Ini menunjukkan bahwa perempuan mampu dan layak memimpin. Ini bukan hanya tentang kesetaraan, tapi tentang kapasitas dan integritas. Semangat Kartini harus terus menyala dalam jiwa perempuan Indonesia,” tuturnya penuh semangat.

Di akhir pernyataannya, Hj Kasmah mengajak seluruh perempuan, khususnya di Balikpapan, untuk tidak ragu tampil dan berkarya, serta terus memperjuangkan hak-hak perempuan dengan tetap menjunjung tinggi nilai budaya dan kearifan lokal.

“Jadilah perempuan yang mandiri, cerdas, dan berdaya. Jadikan Kartini sebagai inspirasi, bukan hanya untuk dikenang, tapi untuk diteladani dalam kehidupan nyata,” pungkasnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]