Search
Search
Close this search box.

Atlet Bulutangkis Balikpapan dan Bontang Mendominasi

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Semakin seru, Kejuaraan bulutangkis berskala nasional Bayan Open terus berlangsung yang digelar di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome Balikpapan.

Deputi Referee Bayan Open 2022, Khotiman mengatakan, pertandingan hari ke lima ini adalah digelar hanya beberapa kelompok, yaitu tunggal usia dini putra dan putri, tunggal anak-anak putra dan putri, tunggal pemula putra dan putri.

“Untuk hari ini, yang dilanjutkan final cepat, karena peserta kelompok usia dini, anak-anak dan pemula. Dilanjutkan dengan mengikuti kejuaraan bulutangkis BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) B Kalimantan Tengah (Kalteng) tahun 2022, yang Insyaallah digelar tanggal 5 September 2022 mendatang,” katanya, kepada awak media, pada Sabtu (3/9/2022).

Khotiman juga menyampaikan, maka untuk final tiga kelompok ini digelar pada Sabtu (3/9/2022). Seyogyanya kalau tidak ada kejuaraan Sirnas disana (Palangkaraya, red), final Bayan Open itu akan digelar Minggu (4/9/2022).

Gelaran final, dibagi menjadi dua hari, yaitu hari ke lima dan hari ke enam. Dengan antusias kejuaraan bulutangkis yakni Bayan Open dan BNI Sirnas B Kalteng. “Peserta semuanya luar biasa dan gembira sekali karena bisa mengikuti dua kejuaraan bulutangkis Bayan Open di Kota Balikpapan dan BNI Sirnas B Kalteng,” ucapnya.

Sementara itu, dia juga menjelaskan, dimana yang juara-juara ini, yaitu Pupuk Kaltim Bontang, Hollywood Samarinda, Terpadu Balikpapan, Hevindo Balikpapan, pengairan, Arjuna Kutai Kartanegara (Kukar), Akli BC Pare-pare, Taqi Arena Bandung, Gold Star Samarinda. “Dari kelompok usia dini, anak-anak dan pemula, semuanya luar biasa,” ujar Khotiman.

Atlet asal Balikpapan, tunggal anak-anak putri sebagai juara 1 diraih Retna Calya Gayatri dari klub Hevindo Balikpapan. Juga juara 1 tunggal pemula putra diraih David Antolient dari klub Hevindo Balikpapan. Dan juara 1 tunggal pemula putri diraih Alya Muhkbita Sari dari klub Hevindo Balikpapan.

Untuk juara 1 tunggal usia dini putra diraih Ghaisan Alkhalify Afdhal dari klub Pupuk Kaltim Bontang. Sedang juara 1 tunggal usia dini putri diraih Adelia Kirana Pohan dari klub Pupuk Kaltim Bontang. Dan juara 1 tunggal anak-anak putra diraih Muhammad Rifqi Fahrizal dari klub Pupuk Kaltim Bontang. “Jadi atlet Balikpapan bersaing dari klub-klub yang lain,” ujarnya.

“Untuk hari ke lima ini, mulai sore sampai dengan malam yang dipertandingkan 16 nomor pertandingan. Dan jumlah keseluruhan yang dipertandingkan 54 nomor pertandingan,” ungkapnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]