PROKALTIM.COM, BALIKPAPAN – Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Barokah Jalan Proklamasi TPA Manggar Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar dzikir bersama tiap Kamis malam (malam Jumat) yang dipimpin oleh Al Habib Abdul Wahid Bin Sulaeman Al-Aidid.
Selain menggelar dzikir bersama, juga dirangkai dengan merayakan hari ulang tahun ke-28 anak Al Habib Abdul Wahid yakni Habib Muhammad Syarif Bin Abdul Wahid.
Majelis dzikir yang biasanya mulai pukul 18.00 hingga pukul 21.30 Wita. Yakni shalat Magrib, Tasbih, Isya, dan zikir, kemudian makan bersama yang diikuti para warga, dan para santri.
Diacara ulang tahun Habib Muhammad Syarif, begitu antusias dan meriah. Para santri menari tarian zapin senada dengan iringan musik gambus asal Timur Tengah. Hingga proses pemotongan tumpeng dan kue ulang tahun.
Dalam sambutannya, Habib Muhammad Syarif menyampaikan, pada malam yang penuh berkah, dihari berbahagia, berkumpul di majelis dzikir, bersalawat bersama.
“Alhamdulillah, terimakasih yang tidak terhingga kepada seluruh yang hadir memenuhi undangan,” kata Habib Muhammad Syarif, pada Kamis (3/11/2023) malam.
Lanjutnya, yang mana pada malam ini, saya Muhammad Syarif Bin Abdul Wahid Al-Aidid berulang tahun yang ke-28. “Saya mengucapkan beribu-ribu terimakasih, saya terharu alhamdulillah luar biasa antusias yang hadir. Yaitu para habib, syarifah, ustadz yang hadir.
Ada juga pimpinan pondok pesantren, juga tamu undangan dari Samarinda, serta para santri, Ibu-ibu, Bapak-bapak dan warga sekitar, terimakasih,” ujarnya.
“Mudah-mudahan segala hajat kita pada malam hari ini. Bukan hanya saya yang ulang tahun, melainkan semua yang ulang tahun pada malam ini dan terutama yang hadir pada malam hari ini semua do’anya dikabulkan Allah SWT, aamiin,” ungkapnya. (to)