Search
Search
Close this search box.

Masjid Namirah Balikpapan Gelar Program Jumat Berkah dan Berbagai Program Sosial

PROKALTIM,BALIKPAPAN – Masjid Namirah Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, menjadi salah satu tempat ibadah yang aktif dalam menjalankan berbagai program sosial untuk masyarakat. Setiap hari Jumat, masjid ini mengadakan acara “Jumat Berkah”, di mana makanan disediakan bagi para jamaah yang datang untuk sholat Jumat.

Ketua Dewan Kesejahteraan Masjid (DKM) Namirah, H Edy Purnomo, menjelaskan bahwa program ini awalnya dimulai oleh pihak masjid untuk mendorong jamaah agar lebih sadar akan pentingnya bersedekah. Seiring waktu, program ini menjadi inisiatif dari para jamaah itu sendiri, yang semakin antusias untuk berkontribusi dalam kegiatan sosial tersebut.

“Alhamdulillah, ghirah (semangat) para jamaah untuk bersedekah sangat tinggi. Akhirnya, mereka merasa senang untuk berbagi di hari Jumat. Meski sebenarnya, bersedekah bisa dilakukan kapan saja,” ujar H Edy Purnomo, saat ditemui pada Jumat (24/1/2025).

Selain program Jumat Berkah, Masjid Namirah juga rutin menyediakan makanan untuk jamaah setiap hari, baik selepas sholat Subuh maupun saat kajian. Makanan yang disediakan antara lain kopi, teh, air mineral, dan kue-kue. Pada akhir pekan, makanan utama seperti nasi kotak juga disajikan, misalnya lontong sayur pada Jumat pagi, nasi kuning pada Sabtu pagi, dan rawon pada Minggu pagi. Selain itu, pada hari Rabu juga disajikan sarapan buras, sementara pada hari Senin dan Kamis, jamaah dapat menikmati buka puasa bersama.

H Edy menegaskan bahwa seluruh biaya yang diperlukan untuk menyediakan makanan ini berasal dari sumbangan para jamaah, bukan dari dana masjid itu sendiri.

Masjid Namirah memiliki kapasitas sekitar 1.400 hingga 1.500 jamaah saat sholat Jumat. Pada hari-hari biasa, masjid ini tetap ramai dengan sekitar tujuh shof yang terisi penuh, terutama pada waktu sholat Dzuhur dan Ashar, di mana banyak karyawan yang bekerja di sekitar masjid. Sholat Magrib, Isya, dan Subuh juga dihadiri oleh jamaah tetap yang rutin.

Menjelang bulan Ramadhan, Masjid Namirah sudah mempersiapkan program buka puasa dan sahur yang akan dilaksanakan sepanjang bulan suci tersebut. Program ini telah menjadi tradisi tahunan, di mana jamaah dapat menikmati hidangan buka puasa dan sahur yang disiapkan oleh koki pilihan dengan biaya yang berasal dari sumbangan jamaah.

Ke depan, Masjid Namirah juga berencana untuk membangun sekolah, dengan tanah yang telah disiapkan untuk pembangunan SD Namirah. Saat ini, masjid sudah memiliki TK IT, dan rencana pembangunan SDIT Namirah diharapkan dapat terwujud dalam waktu dekat.

“Tujuan kami adalah untuk meningkatkan ilmu dan mendekatkan ketaqwaan. Di masjid ini, kami rutin mengadakan kajian yang dihadiri oleh berbagai ustadz dengan berbagai disiplin ilmu, seperti fiqih, tafsir, dan tadabbur Quran. Kami berharap para jamaah pulang dari masjid dengan membawa bekal ilmu yang dapat meningkatkan ketakwaan dan menjalankan perintah Allah SWT,” ujar H Edy Purnomo.

Dengan berbagai program sosial dan pendidikan yang dijalankan, Masjid Namirah berkomitmen untuk terus memberikan solusi dan manfaat bagi umat. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]