Search
Search
Close this search box.

PKB Masuk 3 Besar Parpol Berkinerja Baik, Jazilul: Modal Utama Dukung Prabowo

Ilustrasi. (Foto: YouTube)

PROKALTIM – Kinerja dan citra positif Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) masuk tiga besar dalam survei terbaru Litbang Kompas. 

Menyambut hal tersebut, PKB menegaskan siap menjadi bumper pemerintahan Prabowo Subianto dalam merealisasikan berbagai program prioritas.

“Kita tentu bersyukur jika PKB dinilai sebagai parpol yang mempunyai kinerja dan citra positif oleh publik. Ini menjadi modal bagi PKB untuk bisa total mendukung pemerintahan Prabowo Subianto dalam merealisasikan berbagai program prioritas seperti swasembada pangan hingga makan bergizi gratis (MBG),” ujar Ketua Fraksi PKB DPR RI Jazilul Fawaid, Selasa (28/1/2025).

Jazilul menilai citra dan approval rating tinggi PKB tidak lepas dari kinerja pemerintahan Prabowo Subianto yang mendapat apresiasi tinggi dari masyarakat. PKB sebagai salah satu koalisi pemerintah mendapatkan apresiasi serupa.

“Maka PKB siap sepenuhnya untuk menyukseskan agenda pemerintahan Prabowo. Karena keberhasilan pemerintah akan berdampak positif bagi PKB. Sebaliknya, kegagalan pemerintah akan menjadi kegagalan PKB,” pungkasnya.

Diketahui, berdasarkan survei Litbang Kompas, PKB menduduki tiga besar partai politik yang mempunyai kinerja dan citra positif setelah Gerindra (88,3%) dan Demokrat (81,4%). Citra positif PKB mencapai 78,6% dengan tingkat kepuasan 73,1%. Posisi PKB lebih baik dari Golkar (76,5%), NasDem (76,5%), PKS (75,2%), PAN (72,6%), dan PDIP (56,3%). PKB menjadi satu-satunya partai di luar koalisi Indonesia Maju yang mampu menyodok peringkat tiga besar.

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]