Search
Search
Close this search box.

Puncak Perayaan HUT Ke-61 Jasa Raharja Kaltimtara Digelar Secara Sederhana

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Puncak perayaan peringatan Hari Ulang Tahun ke-61 PT Jasa Raharja yang jatuh pada 1 Januari 2022 diselenggarakan pada Senin (3/1). Acara digelar dengan suasana sederhana dan penerapan protokol kesehata.

Kepala Cabang Jasa Raharja Kaltimtara Eva Yuliasta mengatakan, yang pasti tahun 2021 adalah tahun yang memang perlu dengan challengeing.

“Namun kami dengan semangat optimisme dan terus bisa berkolaborasi dan bersinergi dengan seluruh stakeholders dan kita juga yakin bahwa Insya Allah tahun 2021 pun masih bisa dilalui dengan baik,” kata Eva Yuliasta.

 

Ditanya soal target Jasa Raharja Kaltimtara, Eva menjelaskan, target dari perusahaan memang mengalami kenaikan dari tahun yang sebelumnya karena memang kita ada kenaikan target dari Kementerian BUMN namun itu semua tetap menjadi prioritas utama Kami adalah pelayanan. Adanya pencapaian laba sebesar Rp 1,6 triliun secara nasional di tahun lalu.

“Tahun 2021 menjadi tahun yang cukup berat bagi perusahaan, tetapi Alhamdulillah kemarin Pak Dirut menyampaikan sampai dengan Desember 2021, kami masih menunjukkan laba mencapai Rp 1,6 triliun,” ungkapnya.

“Jadi kita memiliki dua prioritas utama walaupun pelayanan tetap menjadi yang utama namun untuk seksi pendapatannya juga tetap akan kita perbaiki dan akan kita kembangkan juga,” ucapnya.

Menurutnya, alhamdulillah seluruh program kerja dari tahun lalu itu sudah berjalan semuanya, jadi untuk tahun ini.

“Pada prinsipnya tinggal melanjutkan apa yang sudah dicanangkan di tahun lalu, mungkin sekarang ini kita lebih menitikberatkan kepada sinergi dengan stakeholders lainnya yang penting itu adalah untuk bisa mengembangkan juga anak perusahaan kita,” jelasnya.

Lanjut Eva, karena kan kita punya perusahaan Jasa Raharja Putra dan kita juga tetap bisa berkolaborasi dengan mereka bagaimana pun pada akhirnya nanti ini akan menjadi grup Jasa Raharja secara konsolidasi.

Dia berharap tahun 2022 bisa lebih baik dari pada tahun 2021, tahun ini kita memiliki aktivitas yang baik juga jadi ada aktivitas positif dari sisi pendapatan dan juga laba.

“Tahun ini kita bisa mengembangkan beberapa strategis yang belum kita sempat lakukan di program kerja tahun lalu, kita akan kembangkan tahun ini sehingga tujuan perusahaan untuk pencapaian dua dikit Itu bisa tercapai,” harap Kepala Cabang Jasa Raharja Kaltimtara.

Dia juga mengungkapkan, rangkaian kegiatan peringatan HUT Jasa Raharja, pertama kita memang untuk peringatan yang sekarang ini karena masih dalam suasana pandemi Covid-19 tidak banyak kegiatan di luar, jadi hanya internal perusahaan, namun tidak mengurangi makna dan tetap menjaga inject man employee.

“Nah, kegiatannya yaitu kita ada perlombaan, gathering keluarga besar Jasa Raharja, Baksos, juga ada kegiatan berbagi memberikan bantuan korban Kebakaran di Gunung Polisi,” ujarnya.

Karena ini kaitannya dengan ada program Natal dan tahun baru (Nataru) kita juga turut andil turun bersama kepolisian dan stakeholders untuk menjaga dan melayani masyarakat kaitanya dengan adanya pos keamanan Nataru.

JASA RAHARJA AKAN TINGKATKAN PELAYANAN DAN PENDAPATAN

Santunan Selama Nataru, jumlah santunan yang sudah kita bayarkan adalah 1,180 miliar dengan sejumlah korban adalah sebanyak 52 korban selama periode Nataru.

“Jasa Raharja sebut akan tingkatan pelayanan dan pendapatan,” ucapnya.

Kenaikan santunan selamat 2021 dari 1 Januari sampai dengan 31 Desember kita sudah membayarkan sebanyak 22,9 miliar dengan total jumlah korban adalah sebesar 796 korban.

“Jadi, kenaikannya 2 miliar di banding dengan pencapaian pelayanan santunan di tahun 2020,” ungkapnya. (to)

Foto – Foto :

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]