Search
Search
Close this search box.

Ketua POAK Andin Syamsir Sebut, Aksi Demo POAK Merupakan Bentuk Kepedulian Terhadap Warga Balikpapan

Ketua POAK Andin Syamsir Sebut, Aksi Demo POAK Merupakan Bentuk Kepedulian Terhadap Warga Balikpapan

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Aksi demo Persatuan Ormas Asli Kalimantan (POAK) berkumpul di depan Bank Bukopin, jalan Jenderal Sudirman, Kompleks Balikpapan Permai hingga menuju di bundaran Karang Anyar tepatnya tidak jauh dari Kilang Pertamina.

Demo gabungan POAK merupakan aksi lanjutan setelah dilakukannya sidak Komisi IV DPRD Kota Balikpapan tentang adanya laporan warga terkait dengan permasalahan PHK sepihak yang tidak diberikan pesangon, diskriminasi terhadap tenaga kerja lokal oleh tenaga kerja asing (TKA), tidak adanya CSR yang diberikan kepada penduduk disekitar dan lainnya.

“Invoice pihak tenaga kerja lokal yang kurang direspon, tapi kalau invoice TKA cepat diproses. Yang utama terkait tenaga kerja, ada beberapa pekerja yang tidak punya surat kontrak tapi malah disuruh kerja, slip gaji juga tidak ada dan bahkan penggajian itu tidak sesuai UMK. Itu melanggar undang-undang tenaga kerja. Setiap memberikan pekerjaan pada orang semuakan harus dilengkapi,” ungkap Andin Syamsir, kepada awak media, pada Kamis (31/8/2023).

Baca juga  THM di Samarinda Tak Memiliki Izin Miras, Jualan Saja Jangan Mencolok!
Ketua POAK Andin Syamsir Sebut, Aksi Demo POAK Merupakan Bentuk Kepedulian Terhadap Warga Balikpapan
(Foto : Ato)

Ketua POAK, Andin Syamsir mengatakan, aksi demo tersebut merupakan bentuk kepedulian kami kepada warga Balikpapan yang mengalami ketidakadilan selama bekerja di megaproyek RDMP Pertamina. “Terima kasih kepada kepolisian dan TNI yang telah memberikan rasa aman selama kegiatan demo ini,” ucapnya.

Sebelumnya, Andin Syamsir bersama seluruh anggotanya merasa kecewa karena pihak Kilang Pertamina Balikpapan (KPB) tidak merespon dengan baik akan kehadiran anggota DPRD Kota Balikpapan dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai pengawasan.

“Dari hasil sidak di lapangan sempat terjadi sedikit perdebatan antar pihak KPB dan DPRD Balikpapan yang tidak melakukan penyampaian terlebih dahulu kepada pihak KPB. Yang namanya sidak itu tidak memberikan surat pemberitahuan,” kata Andin.

Baca juga  KPU Balikpapan Lakukan Coklit Data Pemilih di Kediaman Anggota DPRD, Aminuddin

Sementara itu, dengan digelarnya Demo di area Kilang Pertamina Balikpapan, ketua POAK menyampaikan permohonan maafnya kepada seluruh masyarakat Balikpapan yang terganggu dalam berkendaraan akibat adanya aksi demo di Karang Anyar.

“Aksi demo gabungan POAK di area Kilang Pertamina Balikpapan sudah jauh-jauh hari sebelumnya diinformasikan lewat media. Kami mengucapkan permohonan maaf atas ketidaknyamanan warga karena jalan di bundaran Karang Anyar terganggu karena adanya demo ini,” ungkapnya. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]