Search
Search
Close this search box.

Sigit Wibowo Reses di RT 15 Kelurahan Gunung Sari Ulu, Balikpapan Tengah

PROKALTIM,BALIKPAPAN – Seluruh Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) mulai turun ke lapangan melakukan Reses dengan konstituen di Daerah Pemilihan (Dapil) masing-masing.

Para anggota dewan berdialog untuk mendengar keluhan, masukan dan keinginan masyarakat. Nantinya aspirasi itu akan dibawa ke rapat dewan untuk diusulkan, dianggarkan dan diperjuangkan.

Reses kali ini dilakukan anggota DPRD Provinsi Kaltim, Sigit Wibowo di Dapil Kota Balikpapan. Tepatnya lingkungan RT 15 Kelurahan Gunung Sari Ulu, Balikpapan Tengah, pada Selasa (24/10/2023).

Saat dialog warga RT 15 Kelurahan Gunung Ulu, warga merespons baik capaian yang sudah dilakukan politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini.

Wakil Ketua DPRD Kaltim, Sigit Wibowo mengatakan, akan menampung semua aspirasi warga lingkungan Kelurahan Gunung Sari Ulu.

Baca juga  Anggota DPRD Kaltim H Agus Aras Sosialisasikan Pemahaman Tentang Wawasan Kebangsaan, Sasar Masyarakat Teluk Pandan Kutim

Sigit juga menjelaskan, usulan itu lebih dahulu akan mengikuti Standar Operasional dan Prosedur (SOP) yang ada. Lalu, diinput oleh sistem SIPD, kemudian dikawal dan dibahas. Hingga kemudian terealisasi nantinya.

“Semua usulan yang disampaikan tadi pastinya akan dievaluasi oleh tim yang ada di eksekutif. Kami di legislatif pastinya akan menjaring juga, mana usulan yang masuk skala prioritas dari semua usulan yang ada. Mengingat keterbatasan kemampuan keuangan daerah,” jelasnya.

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kaltim News

EO KALTIM

Borneo Land Promosindo percaya bahwa konsumen dan pemahaman pasar adalah cara terbaik untuk mengaktifkan kualitas dan merek

VENDOR EVENT DAN DESIGN

Jasa Tukang Interior, Stand Pameran, Spesial Desain, Partisi Pameran, Panggung, Backdroop, Photobooth, Flooring, Black Curtain, dan Dekorasi Event Lainya

OUTBOUND KALTIM

Outbound merupakan suatu bentuk kegiatan di alam terbuka yang berguna untuk mengembangkan kemampuan di bidang manajemen dan pengembangan diri.

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]