Search
Search
Close this search box.

Ketua TRC PPA Kaltim Sesalkan Penanganan IGD RSUD AWS Samarinda

Rina Zainun Ketua TRC PPA Kaltim. (Foto: Istimewa)

SAMARINDA – Menanggapi kejadian tragis di RSUD Abdoel Wahab Sjahranie Samarinda, Ketua Tim Redaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak (TRC PPA) Kalimantan Timur, Rina Zainun menyampaikan keprihatinannya. Insiden yang melibatkan seorang bayi berusia perempuan berusia 6 bulan yang meninggal dunia akibat diduga kurangnya respons cepat di Instalasi Gawat Darurat (IGD) rumah sakit tersebut menjadi sorotan.

“Kita ketahui bersama, yang namanya IGD harus responsif dalam melakukan penanganan terhadap kondisi darurat,” ujarnya. Minggu (30/6/2024).

Pihaknya menegaskan bahwa IGD seharusnya menjadi tempat pertama yang memberikan penanganan cepat dan tepat untuk pasien yang berada dalam kondisi kritis.

Lebih lanjut, Rina Zainun menyatakan bahwa kejadian seperti ini tidak boleh terulang lagi. “Nyawa seseorang sangat berharga, dan pelayanan kesehatan harus selalu siap siaga untuk memberikan yang terbaik bagi setiap pasien, terutama dalam situasi darurat,” tambahnya.

Baca juga  Orang Tua Kerap Cekcok, Berimbas Ke Anak, Hingga Pergi Dari Rumah Karena Ketakutan

Lebih lanjut, pihaknya juga mengajak pihak terkait untuk melakukan evaluasi mendalam terhadap prosedur dan pelayanan di IGD RSUD AWS Samarinda guna mencegah terjadinya insiden serupa di masa mendatang. “Kami berharap ada perbaikan yang signifikan dalam pelayanan kesehatan, khususnya di IGD, agar kejadian menyedihkan ini tidak terulang,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, bayi perempuan berusia 6 bulan meningal dunia di RSUD AWS Samarinda yang diduga lambanya penanganan di instalasi gawat darurat (IGD) pada Jum’at (28/6/2024) lalu. (Ps)

*Artikel ini telah mengalami revisi oleh redaksi.

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

1 thought on “Ketua TRC PPA Kaltim Sesalkan Penanganan IGD RSUD AWS Samarinda”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kaltim News

EO KALTIM

Borneo Land Promosindo percaya bahwa konsumen dan pemahaman pasar adalah cara terbaik untuk mengaktifkan kualitas dan merek

VENDOR EVENT DAN DESIGN

Jasa Tukang Interior, Stand Pameran, Spesial Desain, Partisi Pameran, Panggung, Backdroop, Photobooth, Flooring, Black Curtain, dan Dekorasi Event Lainya

OUTBOUND KALTIM

Outbound merupakan suatu bentuk kegiatan di alam terbuka yang berguna untuk mengembangkan kemampuan di bidang manajemen dan pengembangan diri.

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]