Search
Search
Close this search box.

Besok, Guru dan Atlet Vaksinasi Massal di Dome Balikpapan

dr. Andi Sri Juliarty

BALIKPAPAN, PROKALTIM – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan akan kembali menggelar vaksinasi massal terhadap guru maupun atlet di Gedung Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome pada Selasa (2/3/2021).

“Besok, para guru semua akhirnya kita relokasi yang tadinya ke Puskesmas wilayah masing-masing, akhirnya kita alihkan semua di BSCC Dome,” ucap kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan Andi Sri Juliarty yang disapa dr Dio, kepada Prokaltim.com.

Dia juga mengatakan, guru dan atlet yang akan divaksin seluruhnya 1.250 orang. “Para guru yang di vaksin sebanyak 750 orang Selasa (2/3/2021) dari jam 8.00 sampai dengan jam 16.00 Wita dan atlet sebanyak 500 orang, Rabu (3/3/2021) dari jam 8.00 hingga jam 16.00 Wita,” ujarnya.

Baca juga  Kuliner Asap Viral, Ayam Asap Rempah dan Sei Sapi

Lanjutnya, Wali Kota Balikpapan H Rizal Effendi memantau terus sampai sore sepertinya lebih baik di Dome karena lebih gampang kita koordinir. “Dua hari kita selesaikan 1.250 orang kita usahakan selesai dalam dua hari, apalagi para guru dan atlet kelompok besar kan,” terangnya.

Setelah itu akan dilanjutkan vaksinasi kepada para pedagang Pasar Pandansari pada Jumat (5/3) mendatang sebanyak 310 orang.

Vaksin Sabtu dan Minggu kemarin, yaitu tokoh agama, perbankan, basarnas, Camat, pimpinan pesantren, awak media, serta staf dan pegawai instansi lainnya yang memiliki mobilitas yang melayani masyarakat. Dalam dua hari menggelar vaksinasi massal di Gedung BSSC Dome pada Sabtu dan Minggu 28-29 Februari kemarin, telah mencapai target sebanyak 1.000 orang dari jasa pelayanan publik.

Baca juga  Trik Menjadi Sukses Era Digital

“Semoga dengan vaksinasi dapat menekan penyebaran Covid-19 di Kota Balikpapan, Alhamdulillah vaksinasi berjalan dengan lancar,” ujar Wali Kota Rizal Effendi. (to)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]