Search
Search
Close this search box.

Nurhadi Sebut Daerah Sangat Terpencil Peluang Perjudian

Nurhadi Sebut Daerah Sangat Terpencil Peluang Perjudian
Nurhadi Saputra (Foto : to)

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Anggota DPRD Kota Balikpapan, Nurhadi Saputra juga menyoroti pasca pembongkaran arena perjudian sabung ayam yang berada di Jalan Pembangunan RT 94 Kelurahan Manggar, Balikpapan Timur, oleh aparat gabungan dari Satpol PP Balikpapan dan TNI Polri, pada Senin (4/9/2023).

Nurhadi Saputra mengatakan, RT 94 Kelurahan Manggar, Balikpapan Timur bisa dikatakan daerah sangat terpencil, pembangunannya dan susah sekali tersentuh.

“Saya beberapa bulan yang lalu ketemu dengan ketua RT-nya pak Jasuri dia memang menyampaikan, bahwa pembangunan disini kurang terlalu disoroti padahal hampir jalanannya itu belum mendapatkan fasilitas pembangunan, seperti pengecoran jalan (semenisasi jalan),” kata politisi PPP, dari daerah pemilihan (Dapil) Balikpapan Timur.

Baca juga  Hadiri Pembukaan Muktamar Pemuda Muhammadiyah ke-18, Presiden RI Jokowi Tiba di Balikpapan

“Nah, ini menjadi sebab musabab juga daerah ini dianggap jauh dari sorotan dan termasuk dari pihak kepolisian,” ujarnya.

Dia juga menyampaikan, kalau sudah berbicara masalah perjudian sambung ayam, rananya pidana. Dan bukan ke kami sebagai anggota DPRD Balikpapan. “Cuman ini sebagai PR bagi aparat-aparat di wilayah, seperti Camat, Kelurahan. bahwa memang daerah-daerah seperti ini harus sering-sering dikunjungi,” ucapnya.

Sementara itu, dia juga menghimbau, kalau masalah tingkat kriminal, seperti perjudian sambung ayam atau judi yang lain tergantung peluang. “Makanya sebisa mungkin Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan bersama pihak aparat untuk meminimalisir peluang-peluang perjudian yang ada di Kota Balikpapan,” pungkasnya.

“Kita itu tidak usah jauh-jauh, termasuk lokalisasi Manggar Sari itukan belum selesai sampai sekarang. Sepertinya itu bukan rahasia umum, Pemkot bersama aparat jangan tutup mata dan telinga,” ungkapnya. (to)

Baca juga  DPRD Balikpapan Apresiasi SIM Delivery

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]