Search
Search
Close this search box.

Amanda, Layanan Konsultasi Gratis Seputar Product Honda Astra Motor

BALIKPAPAN,PROKALTIM – Mengikuti perkembangan zaman, tentunya Astra Motor Kaltim 1 tidak diam dalam memberikan inovasi pelayananya. Pada kesempatan kali ini, Astra Motor Kaltim 1 memberikan pelayanan berbasis tanya jawab layanan virtual 08.00-17.00 Wita (AMANDA) yang dapat menjawab pertanyaan konsumen Honda seputar product, apparel, servis, dealer dan pembelian sepeda motor.

Virtual account AMANDA dapat konsumen Honda temui dengan menambahkan pertemanan melalui aplikasi whatsapp 0812-1096-7964. Menu layanan tanya jawab AMANDA didedikasikan untuk konsumen setia motor Honda yang dapat memudahkan di era kebiasaan baru ini, tidak hanya mendukung program pemerintah untuk mengurangi mobilitas, layanan tanya jawab virtual sangat praktis dan tidak memerlukan biaya sepersenpun pada saat berinteraksi.

Baca juga  DPRD Kota Balikpapan Sampaikan Nota Penjelasan terhadap Dua Raperda

Apa saja yang dapat ditanyakan lewat AMANDA? Semua pertanyaan sebisa mungkin akan dijawab, mengenai harga sepeda motor, pembelian accessories, apparel, promo sepeda motor, catalog sepeda motor Honda, pelayanan servis dan lain-lain. Tidak hanya itu layanan tanya AMANDA juga melayani tidak hanya kota Balikpapan, namun PPU, Paser, Berau, Nunukan, Tarakan dan Tanjung Selor.

“Layanan AMANDA adalah bentuk apresiasi kami kepada consumen Honda, mengingat pentingnya akan menjaga jarak, akhirnya kami berinovasi memberikan layanan tanya jawab AMANDA, tidak sulit penggunaanya hanya seperti chat via whatsapp, semoga dengan adanya layanan tersebut dapat membantu para konsumen dirumah,” ujar Matthew Poetera Sah Manager Marketing Astra Motor Kaltim 1. (to)

Baca juga  RS Bersalin Sayang Ibu Terganjal Lahan Rencana Menjadi RSUD Balikpapan Barat

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

PROKALTIM GROUP

Kategori Berita
Daerah

Pendaftaran Kolomnis Kaltimsiana

[gravityform id="3" title="false" description="false" ajax="true"]